Latest Posts:

Pada mata kuliah Pengembangan Pembelajaran Matematika SD, mahasiswa PGSD Stambuk 2022, yang terdiri dari Nadila Khoiru Wannafa, Putri Rahayu Hasibuan, Tessa Trifani Turnip, dan Wibi Ayu Aulia, membuat sebuah media pembelajaran berbentuk Papan Putar Operasi Hitung Bilangan. Cara penggunaan papan putar ini, pertama, scan QR Code yang ada di tengah papan dan tontonlah video penjelasan mengenai materi operasi hitung bilangan, kemudian setelah menonton video, mulailah memutar papan putar pada bagian luar untuk mendapatkan angka pertama. Selanjutnya, putar papan putar bagian dalam untuk menentukan simbol operasi hitung dasar (penjumlahan, pengurangan, perkalian, atau pembagian). Setelah mendapatkan angka pertama dan simbol operasi hitung dasar, kemudian, putarlah papan putar dengan cepat untuk mendapatkan angka kedua. Setelah itu, hitunglah angka pertama dan angka kedua sesuai simbol operasi hitung dasar yang didapatkan dan tentukan jawabannya. Misalnya: 16 + 44 = ? Melalui media pembelajaran ini diharapkan dapat menarik minat siswa menghitung bilangan dengan mudah dan menarik.

Untuk mengetahui cara memainkan papan putar, silahkan menonton video berikut ini:

Author

Write A Comment